PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PERPUSTAKAAN BERBASIS QR CODE (QUICK RESPONSE CODE) (STUDI KASUS PERPUSTAKAAN FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MAJALENGKA)
Keywords:
Teknologi Informasi, Perpustakaan, QR Code, RAD, PHP, LaravelAbstract
Di era teknologi yang serba cepat sekarang ini, segala macam bentuk
transaksi dan layanan dituntut untuk bisa dilaksanakan dengan cepat pula.Tuntutan kecepatan pemrosesan ini dapat dilaksanakan dengan sarana Teknologi Informasi.Salah satu contoh sarana Teknologi Informasi yang digunakan untuk membantu meningkatkan kecepatan pemrosesan adalah dengan menggunakan QR code. Penggunaan QR codesaat ini sudah meluas digunakan sebagai alat promosi seperti kartu nama elektrik, brosur, kartu pos, billboards, bahkan pada layar televisi yang dapat diakses oleh siapa saja dan dimana saja. QR codeberpotensi untuk dapat digunakan dalam banyak bidang kehidupan. Salah satunya adalah dalam bidang layanan pada perpustakaan.Perpustakaan merupakan tempat menyimpan beragam informasi dari berbagai ilmu pengetahuan serta menyediakan layanan peminjaman buku. Di perpustakaan Fakultas Teknik Universitas Majalengka menyediakan berbagai koleksi seperti buku, skripsi, dan koleksi lainnya yang dapat digunakan untuk mendukung proses belajar mengejar dan penelitian. Dengan teknologi QR Code ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan pada perpustakaan Fakultas Teknik Universitas Majalengka dan dapat menjadi salah satu cara yang baru dan lebih inovatif untuk mempromosikan koleksi yang dimiliki.Pembuatan aplikasi yang akan di bangun ini menggunakan RAD sebagai metode dalam pengembangan sistemnya, dalam pembuatan aplikasinya menggunakan bahasa PHP dengan framework laravel.